Saturday, May 3, 2008

And Arisan Goes to....

Tepat pada hari sabtu ini Arisan Ibu2 dimana saya bergabung, untuk gelombang kedua mulai berjalan. Titelnya sih memang IBU-IBU tp kita di sini yg bergabung bukan hanya para ibu2 yg umurnya sudah 30 tahun ke atas tetapi ibu2 muda yg sedang merintis karir di dunia perkeluargaan...Walopun begitu kita juga mengajak teman2 kita yg sedang akan ataupun mau membina rumah tangga. Rata2 arisan ini diikuti oleh hampir semua teman2 saya yg sudah punya satu anak. Ide awal arisan ini adalah untuk mempertemukan kembali para mantan teman2 kumpul alias teman gank juga ajang mencari informasi ataupun kabar antar sesama kita. Bisa juga ajang silahturahim mengingat kalau tidak diadakannya acara tersebut kita sudah pasti akan susah sekali untuk menyempatkan bertemu. Yah walopun terkadang ada arisan juga masih ada beberapa teman yg susah untuk datang apalagi tidak ada ajang tersebut. Jangan berfikir kita mengadakan arisan juga karena UUD(Ujung-Ujungnya Duit), kalau dibandingkan dengan arisan2 yg lain seperti arisan2 keluarga ataupun seperti film Arisan yg perorangnya bisa jutaan rupiah. Kita disini tidak terlalu memikirkan nominal uangnya akan tetapi arti dari arisan tersebut. Small Money but Bigger Meaning...Terkadang justru dengan arisan malah memacu temans yg lain untuk cepat menikah juga, mengikuti kita yg sudah terlebih dahulu menikah. Bagi saya arisan seperti ini bisa memberikan saya solusi mengenai kehidupan berumah tangga ataupun berkeluarga. Bukan berarti kita menceritakan secara gamblang kehidupan rumah tangga kita loh. Intinya saya dapat banyak masukan untuk cepat punya momongan, walopun beberapa dari tips2 tersebut sudah saya lakukan tp belum berhasil juga, setidaknya arisan tersebut semakin mengikatkan kita untuk selalu kompak dan konsisten menjalani kehidupan ini.
Saya masih ingat setahun yg lalu juga , yaitu pada saat arisan gelombang pertama dimulai, semua dari anggota arisan ikut hadir. Kebetulan moment arisan tersebut bertepatan juga dengan kelahiran anak dari teman saya, langsung saja kita mengadakan arisan tersebut di rumah teman saya yg baru melahirkan anaknya. Hadirnya semua anggota mungkin dikarenakan pula pada saat itu belum banyak yg hamil, sehingga tidah ada alasan untuk gak dateng. Bulan berikutnya berkurang satu orang, berikutnya lagi dua orang secara bergiliran banyak dari anggota yg tidak datang. Maka dari itu pada saat penutupan arisan sebulan yg lalu yaitu tepatnya bulan april, kita membicarakan apakah akan meneruskan kembali dengan catatan konsisten kehadirannya ataukah menghentikannya. Setelah melakukan voting kita sepakat untuk meneruskan arisan tersebut malah hadir anggota baru, yg memang baru saja menikah. Saat ini member arisan sudah menjadi 13 orang yg semula hanya 12 orang. Semoga saja arisan saat ini semakin ramai dan akan terus semakin ramai dengan kehadiran semua anggota.Dan semoga saja arisan kali ini saya pemenangnya.hehehe.Amien

No comments: